Tuesday, October 28, 2014

Truecrypt : Reboot

  No comments
Wah sudah lama tak bersua, aku -sengaja- lupa kalau punya blog.


Muahahahaahahaahaha...


Ehm, masih ingat terbitan blogku yang terakhir? Tentu saja sudah lupa, kan itu tulisan baru dua tahun kemarin. Aku maklumi, wong aku sendiri lupa kok.


Eniwei, betewei, dan wei-wei seterusnya. Saat butuh akses ke kontainer Truecrypt, aku baru sadar ternyata proyek Truecrypt sudah diskontinu, bukan diskon lho ya, tapi modar ™, wafat ™, tewas ™ dan konotasi negatif lainnya ™. Aku panik -sambil membanting laptop-, melampiaskan kemarahan ke AUR, namun lima menit kemudian ku undo tindakan sebelumnya dan tidak jadi membanting laptop -karena tidak punya uang buat beli laptop yang baru-.


CipherShed dan VeraCrypt adalah dua kandidat pengganti Truecrypt. Lalu bedanya apa?


CipherShed : menambal security bugs dari Truecrypt dan mempertahankan kompabilitas dengan format kontainer Truecrypt. Dengan kata lain masih bisa mengakses kontainer Truecrypt

VeraCrypt : menambal security bugs dari Truecrypt dan meningkatkan faktor keamanan enkripsi. Namun menghilangkan kompabilitas dengan format kontainer Truecrypt.


Pilih yang mana? Farah atau Mona? tentu saja tidak nyambung. Eh maksudku daripada ribet-ribet, mending dua-duanya saja.


Muahahahaahahaahaha...


Berhubung kedua proyek masih relatif muda, masih terlalu dini menilai segi keamanannya. Berita baiknya, kedua proyek masih saling membantu, walaupun hal tersebut akan menjadi ribet kedepannya mengingat tiap proyek memiliki target tersendiri.


Singkatnya, akses kontainer Truecrypt dengan CipherShed sekaligus bereksperimen dengan format kontainer baru dari VeraCrypt.


Ehm, ternyata aku lupa password kontainernya -lagi-, terpaksa harus mengulang hal ini -lagiiiiiiiiiiiiiiiiiiiii-.